BLARRR... Pipa Gas PT  Chevron Meledak di Lintas Duri Pekanbaru Balai Raja, Api Membumbung Setinggi 15 Meter

BLARRR... Pipa Gas PT  Chevron Meledak di Lintas Duri Pekanbaru Balai Raja, Api Membumbung Setinggi 15 Meter
LOkasi ledakan pipa milik PT Chevron di Balai Raja.

DURI (RIAUSKY.COM)- Pipa gas milik Chevron di Jalan Lintas Duri Pekanbaru seputaran pembangunan jembatan Balairaja, Kelurahan Balairaja Kecamatan Pinggir, meledak, Ahad (16/9/2018) petang tadi.

Akibat ledakan tersebut, api terlihat menyambar-nyambar wilayah di sekitar wilayah tersebut. Kejadian dilansir terjadi sekitar pukul  17.30 WIB. 

Banyak warga yang katakutan melihat kobaran api tersebut. Karena khawatir akan menimbulkan ledakan besar yang membahayakan keselamatan. 

Sementara antrean kendaraan mengular hingga berkilo-kilometer pasca kejadian tersebut. 

Disebutkan sejumlah saksi mata, ledakan tersebut diduga tersebab tersenggol alat berat milik salah satu perusahaan yang sedang bekerja. Karena, beberapa saat alat tersebut bekerja, tiba-tiba terdengar ledakan dan asap putih keluar yang selang beberapa detik diikuti dengan semburan api mencapai 15 meter.

Warga di sekitar wilayah tersebut langsung terkejut dan menjauh dari lokasi karena dikhawatirkan terdampak ledakan.

Beberapa menit pasca ledakan dan kobaran api, sejumlah petugas pemadam kebakaran dari PT Chevron terlihat berdatangan untuk melakukan penanganan.

''Kalau api yang disebabkan gas ini tidak bisa padam disiram air, jadi harus menunggu habis sisa gasnya. Saat ini, lokasi gas sudah dikunci, krannya sudha ditutup,''ungkap salah seorang petugas. 

Sejauh ini, belum ada penjelasan resmi dari PT Chevron Pacifik Indonesia terkait ledakan tersebut. Namun, api membesar yang mencapai lebih 15 meter tersebut menyebabkan banyak warga panik.

Sementara itu, dari pantauan di lokasi, sejumlah personel kepolisian juga sudah terlihat mengatur lalu lintas dan mengantisipasi warga yang semakin mendekat ke lokasi kobaran api.(R06)

Listrik Indonesia

#Chevron

Index

Berita Lainnya

Index